Belum Rejeki


Hari ini, setelah Isya,  mau membeli kebutuhan yang kurang. Lihat dompet, uang yang ada tidak mencukupi. Terpaksa harus nguras sisa-sisa tabungan di ATM  Bank Mandiri.

Masukkan pin, maksud hati, supaya cepat (biasanya saya selalu memilih tombol “penarikan nominal tertentu, kemudian mengetikkan nominal yang saya mau”).

Tetapi kali ini menekan tombol dengan nominal yang ada, lama menunggu, kartu ATM keluar, diiringi kata-kata “Waktu transaksi anda melampui waktu yang sudah ditetapkan/Machine OUT of Order“, glek, uangnya ga keluar. Padahal dari awal transaksi, semua langkahnya lancar-lancar aja.

Setelah menunggu sebentar dan uang tak keluar juga. Saya melangkah meninggalkan mesin ATM. Tak berapa lama HP berbunyi, tanda masuk sebuah SMS, deg, sambil hati kebat kebit melihatnya langsung, ternyata dugaan saya benar. SMS banking yang menyatakan,  transaksi Debit di rekening saya barusan, SUKSES.

Nyari ATM ke tempat lain, benar, saldo saya berkurang. Huaa,, cuma bisa tertunduk lemes. Kasus seperti ini mau lapor kemana? Mesin ATM tersebut dikelola oleh pihak ketiga. Pihak Bank hanya akan berpatokan pada data transaksi yang sudah terjadi 😥 .

Saya gondok banget, manusiawikan. Uang 1 juta rupiah, bisa buat beli beras berapa kilo itu. Argghhh.

Cara setiap orang menghadapi masalah berbeda-beda. Untung teman hidup saya mengingatkan.

“Mau sedih, gondok, hanya membuat susah diri sendiri, uangnya tidak akan kembali lagi, itu belum rejekinya, tetapi rejekinya mereka yang mendapat tugas mengisi mesin ATM tersebut. Ambil hikmahnya aja, mungkin masih kurang infaq dan sadaqohnya. Ikhlaskan, mudahan diganti dengan yang lebih”. Aamiin. (menghibur diri).

### Dari komen sahabat semua, jadi semangat  untuk mengusahakannya dulu, baru kemudian pasrah ya, Optimis ^^.

===========================

*** Setelah melapor call center Bank Mandiri, kemudian di instruksikan ke Cabang terdekat dengan membawa Buku Tabungan, ATM, Kartu Tanda Pengenal, kalau ada struknya (kebetulan saya transaksi, struknya juga ga keluar).

Melapor ulang ke CC, disuruh tunggu paling lama 14 hari akan ada tindak lanjutnya. Setelah 14 hari tak ada penyelesaian, lapor Call Center lagi. Alhamdulillah, kejadian 28 Juni malam, lapor Call Center 29 Juni pagi (hari libur). 30 Juni ke kantor Cabang membuat laporan tertulis. 1 Juli malam ada SMS Banking, Kredit senilai transaksi yang bermasalah. Makasih untuk pelayanannya, Bank Mandiri ^^.

Iklan

30 comments

  1. waduh,
    One sih blm pernah ngalamin kyk gni..
    Dan mudah2an jgn sampai terjadi ma one,
    Sayang bgt kan..
    Udah isi ATM nya dikit, makin merana dah kalo kena peristiwa kayak gni,
    Hehehehe..
    Yg sabar aja ya mba..

    Suka

  2. berdoa saja mbak, semoga diberikan yang terbaik.
    memang seperti itulah kalo kita menyimpan uang di tempat yang mengandung unsur riba. akan ada saja masalah… 🙂

    Suka

  3. satu jutaaa??? hmmmm banyak tuh…. bagi saya terkadang banyak untuk disedekahkan tapi kalo untuk belanja, wew ndak eman… maklum manusia…

    Suka

  4. Saya pernah mengarahkan nasabah yang mengalami hal serupa, dan saya arahkan ke Bank yang bersangkutan dengan membawa strook hasil transaksi, kebetulan mesin ATM yang ada, ada kunci cadangan dari pihak Bank, setalah dibuka uangnya terjepit didalamnya, coba tanyakan lagi mbak, atau ikuti saran Bunda

    Suka

  5. […] Lompat ke isi BerandaAboutAwardBuku TamuSang Pujangga ← Belum Rejeki Juni 30, 2011 · 1:44 pm ↓ Jump to […]

    Suka

  6. Wah…ngeri juga ya. Aku padahal sering was2 selama ini jika hal seperti ini terjadi waktu ambil uang di ATM. SAbar aja, semua ada hikmahnya.

    Suka

  7. Duh Mak, kok hampir sama sih, Orin jg kmrn kirim wesel ke rumah ortu (iyaa…emang msh jadul bgt hari gene msh pake wesel), udh 1 minggu ga nyampe jg, sementara struknya udh kebuang, kata si kantor posnya ga bisa dilacak, ya sudah diikhlaskan saja ya 😀

    Suka

Terima Kasih Untuk Jejakmu, Temans :)

Isikan data di bawah atau klik salah satu ikon untuk log in:

Logo WordPress.com

You are commenting using your WordPress.com account. Logout /  Ubah )

Foto Facebook

You are commenting using your Facebook account. Logout /  Ubah )

Connecting to %s

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.