Pilihan Kombinasi Warna Baju dan Kerudung Agar Matching


Kombinasi warna baju dan kerudung cantik

Kombinasi warna baju dan kerudung yang dipilih sangat menentukan penampilan seorang hijaber secara keseluruhan, good looking. Hal ini bukan tentang mahal atau murahnya harga pakaian yang digunakan. Akan tetapi lebih kepada keserasian dalam mengkombinasikan warna yang dipergunakan.

Keserasian pilihan warna baju dan kerudung bukan hanya untuk sekedar enak dipandang, tetapi juga untuk memperkuat karakter pemakai. Sebab, pakaian atau fashion yang dipilih merupakan penanda identitas diri seseorang.

Bagaimana Menentukan Pilihan Kombinasi Warna Baju & Kerudung Agar Matching?

Berdasarkan pengalaman saya selama ini sebagai wanita yang masih harus banyak belajar dalam menggunakan kerudung.

Saat mengikuti kegiatan kelompok ibu-ibu di dunia nyata. Ketika ada acara yang mengharuskan menggunakan baju dan kerudung seragam, jika baju dan kerudung (jilbab) dibeli terpisah, bukan satu paket, maka untuk menyelarasakan pilihan warnanya dilakukan ‘pemungutan suara’ melalui grup WhatsApp.

PIC seragam akan mengirimkan beberapa foto baju dan kerudung. Anggota grup akan urun suara untuk memilih model, warna, dan mencocokkan dengan kerudung yang dianggap paling memberikan penampilan maksimal pada semua anggota saat memakainya.

Biasanya, tanpa memerlukan waktu lama, model dan warna baju sudah disepakati.

Argumen pemilihan warna biasanya berdasarkan feeling, ‘warnanya kalem, ga norak, cocok untuk semua jenis kulit’ 😳 .

Sedangkan untuk warna kerudung yang dipilih, biasanya merujuk pada kecocokan warna kerudung dengan bisban (list) yang ada di baju. Atau warna kerudung sesuai dengan warna motif yang ada pada baju, atau bisa juga patokannya karena warna kerudung mendekati warna dasar baju.

Tujuan mencocokkan kombinasi warna baju dan kerudung atau jilbab yang pas adalah agar tampilan keseluruhan nantinya memberikan kesan elegan, mewah, tapi dengan harga baju dan kerudung yang tidak menguras isi dompet *ini penting! :mrgreen: *.

Tips Memadupadankan Warna Baju dan Kerudung Agar Senada & Enak Dipandang

Agar tidak bingung menentukan perpaduan pilihan warna antara baju dan kerudung, setidaknya saya dan juga kamu harus mengenali beberapa hal mendasar berikut ini:

1. Mengenali Warna Kulit

Mau menonjolkan identitas diri melalui pakaian tentunya harus paham terlebih dulu dengan diri sendiri. Warna kulitnya apa. Sebab, pilihan warna baju akan sangat ditentukan oleh warna kulit.

Selama ini saya dan mungkin juga kamu selalu berasumsi bahwa mereka yang berkulit putih akan tampak chic menggunakan warna apa saja.

Ternyata itu tidak sepenuhnya benar.
Meraka yang berkulit putih juga mempunyai warna pakaian yang harus dihindari, seperti warna ungu, merah, oranye, kuning, dan warna yang berkesan pudar. Warna tersebut membuat kulit si putih akan tampak pucat dan kusut.

Warna yang disarankan untuk kamu yang memiliki kulit putih adalah biru, pink, coklat, dan warna pastel yang tidak pucat.

Sedangkan untuk kulit sawo matang sangat cocok dengan warna silver, jingga, kuning, pink, emas, navy, dan burgundy. Untuk warna kombinasinya bisa menggunakan warna krem atau cokelat muda.

Warna yang harus dihindari oleh kulit sawo matang adalah warna merah, hijau lumut, cokelat gelap, dan olive. Sebab warna ini akan membuat penampilan secara keseluruhan tampak kusam.

Sementara untuk kulit kuning langsat, akan semakin tampak cetar jika menggunakan warna hijau, merah, dan biru. Untuk kombinasinya bisa menggunakan warna terang seperti jingga dan kuning. Agar jauh dari tampilan kusam, kulit kuning langsat harus menghindari warna oranye, gold, cokelat, dan karamel.

Untuk kamu yang mempunyai kulit gelap, sebaiknya menghindari warna pastel. Pilihan terbaik jatuh pada warna krem dan cokelat muda untuk membuat penampilan bersinar. Untuk variasi tampilan yang lebih menarik juga bisa mengggunakan warna hitam, putih, pink tua, merah, kuning, dan biru lembut.

Lingkaran warna color wheel
credit to: cleanipedia

2. Mengenali Lingkaran Warna Fashion

Lingkaran warna (color wheel) dalam dunia fashion bisa menjadi panduan untuk menyelaraskan warna baju dan kerudung. Bisa juga digunakan untuk padupadan warna untuk baju kerja dan keperluan mempercantik diri lainnya.

Di dalam lingkaran warna ada yang namanya warna primer atau warna dasar (warna yang tidak bisa diperoleh dari mencampur warna lain).

Warna yang termasuk warna primer adalah warna merah, biru, dan kuning. Sedangkan warna lain merupakan turunan dari hasil percampuran dua warna primer atau lebih.

Ide untuk mengkombinasikan warna baju dan kerudung yang merujuk pada lingkaran warna, misalnya:

  • Bisa dengan memilih warna yang bersebelahan.
  • Atau bisa memilih warna untuk baju dan kerudung yang dalam lingkaran warna membentuk sudut 90 derajat.
  • Atau bisa juga memilih warna yang berseberangan, walau terkadang dua warna ini kontras tapi akan tampak matching jika sudah dalam padu padan pakaian. Tentunya tanpa melupakan penyesuaian dengan warna kulit.

Catatan:

Untuk tampil aman, kamu bisa memilih bermain melalui perpaduan warna netral.

Warna netral merupakan warna yang tidak terdapat dalam lingkaran warna, seperti warna hitam, putih, abu-abu, dan cokelat. Keempat warna netral ini cocok dikombinasikan dengan warna lain yang ada dalam lingkaran warna.

Yang harus diingat untuk pilihan kombinasi baju dan kerudung, jangan memilih warna yang sama. Penampilan akan tampak datar, monoton, atau membosankan. *Saya paling sering melakukan kekeliruan seperti ini nih, warna baju dan kerudung sama 😥 *.

Rekomendasi warna yang patut dicoba: misalnya memadukan warna baju pink dengan kerudung warna putih. Atau baju warna biru (warna primer) dengan kerudung cokelat (netral). Bisa juga baju putih dengan kerudung merah (sering digunakan saat memperingati hari kemerdekaan, semua yang memakainya tampak energik bukan? Itulah efek positif dari pilihan kombinasi yang tepat ❤ ).

3. Memadukan Dengan Aksesoris Yang Tepat

Memakai kerudung hampir dapat dipastikan selalu menggunakan aksesoris seperti bros. Warna untuk aksesoris yang dipakai agar bisa mempercantik paduan baju dan kerudung yang dipakai tinggal menyesuaikan.

Yang harus diingat, jangan gunakan aksesoris seperti bros, kalung, cincin secara berlebihan, karena bisa menimbulkan kesan norak.

***

rekomendasi-kombinasi-baju-dan-kerudung
Si tomboy mencoba belajar tampil matching 😆

Semoga tips memadukan warna baju dan kerudung ini bisa membantu saya dan kamu dalam menemukan inspirasi ketika mencocokkan pakaian.

[Baca juga: Ragam Gamis Elegan]

Satu hal yang tak boleh dilupakan, se-matching apapun pakaian yang kamu pakai, seserasi apapun aksesoris pendukungnya, kamu harus nyaman menggunakannya. Jika tidak, semua akan tampak sebagai bungkusan cantik tapi tanpa isi. Semua bisa ‘dibaca’ oleh mereka yang memperhatikan melalui bahasa tubuh. Sayang kan?

Selamat berkreasi dalam mix dan match baju dan kerudung ya.

Iklan

40 comments

  1. Aku sekarang ini suka warna tabrak2an kak, baju biru krudung pink, lucu aja 😂 tapi klo lg g pede y pke warna netral. Yang penting klo baju polos y krudung motif, baju motif krudung polos

    Suka

  2. Ternyata pertimbangan buat memilih kombinasi pakaian buat hijaber nggak terlalu kompleks juga, ya. Dan tipsnya soal warna kayaknya juga bisa dimanfaatkan buat keperluan visual yang lain. 😀

    Suka

  3. Wah baru tau ini ttg colour circle untuk mix n match warna. Untuk kulitku kayanya yang kurang masuk warna hitam or coklat polos. Kesannya kaya suram. Yg bikin cerah warna peach or salem. Kuning aku kayanya kurang cocok. Jadi terlihat lebih tua warna wajah

    Suka

    • Bener Kak.
      Saya jg baru ngeh, ngelihat-lihat foto, ternyata memang ada beberapa warna yg membuat wajah kita terlihat suram, padahal suasana hati sedang baek2 saja ya.

      Suka

  4. penting banget tuh disesuaikan warna kulit, kadang emak-emak suka ga match salah pilih warna kerudung akibatnya muka jadi kusam ya mak

    Suka

  5. Kalau aku senang pakai jilbab warna krem atau hitam atau ungu, biru, hehehe…. netral itu bisa dikombinasikan dg baju maupun bawahan kita. Kalau kerudung bercorak bisanya pakai baju warna polos. Tapi zaman sekarang main tabrak2 warna sih oke aja asal pede hehehe 😍

    Suka

  6. tabrak warna boleh sesekali yang dihindari kalau saya dalah tabrak motif,kecuali emang kadar ke PEDEannya tinggi hihi

    Suka

  7. Saya malah tidak mempermasalahkan warna apa saja. Tabrak warna juga okelah, secara Dian Rikasari saja terkenal karena “kelainan” pada memilih warna ngejrengnya hahaha

    Suka

  8. Paduan warna matching dan sesuai karakter diri, yo Uni. Terima kasih panduan dasar yg sungguh membantu. Panduan warna kalem netral banyak disukai ya. Salam hangat Uni Salma.

    Disukai oleh 1 orang

Terima Kasih Untuk Jejakmu, Temans :)

Isikan data di bawah atau klik salah satu ikon untuk log in:

Logo WordPress.com

You are commenting using your WordPress.com account. Logout /  Ubah )

Foto Facebook

You are commenting using your Facebook account. Logout /  Ubah )

Connecting to %s

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.