Bagi kita-kita yang masih memiliki anggota Panca Indra yang masih berfungsi dengan baik, kadang kurang begitu mensyukurinya. Saat hidung mampet, saat lidah berasa bebal terhadap rasa makanan, saat mata kelilipan, saat telinga mendengung karena kemasukkan sedikit air, baru kita mengeluh, betapa tidak enaknya situasi tersebut. Tapi bagaimana dengan mereka yang berada dalam kegelapan.
YSalma berkenalan dengan Panti Sosial Bina Netra Tan Miyat yang dikelola Depsos (Departemen Sosial) sekitar tahun 1999-an kali, secara badannya suka dipijat kalo pegel-pegel. Kalau dikampung sendiri udah tahu siapa yang punya keahlian pijat tersebut. Dibelantara Ibu Kota, kemana nyarinya,, ke salon,,, massage sambil luluran,, kurang puas rasanya..
Sebenarnya bukan hanya pijatnya aja yang dicari, apalagi waktu masih kerja dulu. Kalo badan pegel, perasaan juga capek, kerjaan kok kayaknya menjadi sebuah beban. Disana sambil dipijat, sambil ngobrol sama yang mijat.
Ternyata hanya sebagian kecil aja dari mereka yang mengalami kebutaan dari kecil (bayi) ataupun bawaan lahir. Tidak sedikit dari mereka yang sudah tahu warna-warni dunia, yang kemudian mengalami kemunduran dengan penglihatan mereka. Yang harus melanjutkan hidupnya dalam kegelapan.
Ada mbak Sri yang sudah menyelesaikan D3nya, sudah bekerja disebuah PMA. Baru diakhir tahun 2005 kehilangan penglihatannya karena Glukoma yang sangat telat terdeteksi.
Ada Mbak Jannah yang sedanga giat-giatnya ujian di kelas 1 SMP, yang kemudian merasakan penglihatannya tiba-tiba berangsur gelap. Ada yang karena kecelakaan, secara melakukan balapan dengan jalanan sebagai track nya. Ada yang setelah kerja, merasa sangat capek trus istirahat, bangun-bangun, dunia yang mereka lihat sudah gelap tanpa cahaya.
Bagaimana kemudian mereka tidak larut memikirkan andaikan semuanya tidak terjadi. Mereka bangkit dari rasa sedih, dan terus berusaha dalam kegelapan untuk melanjutkan kehidupan mereka. Minimal bisa mandiri, tidak selalu tergantung sama keluarga. Di PSBN Tan Miyat itulah mereka belajar membaca dengan huruf braille, belajar teknik memijat, untuk nantinya bisa buka usaha sendiri ditempat tinggalnya.
Bukan penderitaan mereka yang membuat saya setelah dipijat kemudian bersyukur, tidak..
Tetapi selalu merasa malu. Saya yang kadang suka lupa, kalau semuanya adalah pinjaman-Nya. Dan kita tidak tahu kapan nikmat itu akan diambilnya kembali satu persatu.
Masih pantaskah kita yang masih memiliki fungsi anggota tubuh yang lengkap, selalu aja mengeluh untuk semuanya… Malu sama mereka yang selalu berada dalam kegelapan.
bener mbak .. qu ikutan malu nh ..
🙂
SukaSuka
idealnya sih jangan mengeluh mbak….tapi manusiawi juga sih mengeluh bila sakit tiba, atau saat ditimpa cobaan; musibah…
Umumnya, pada diri manusia yg pertama kali terucap adalah keluhan baru setelah itulah ingat bahwa manusia harus sabar ketika ditimpa musibah..cheers! 😉
SukaSuka
Subhanallah… daku merasa malu mbak, benar-benar kurang bersyukur dengan kesempurnaan yang telah diberikan Allah.. sedangkan mereka yang tidak sempurna saja masih dapat berprestasi, berbagi dan berkarya selalu dengan senyuman,,
makasih nulis ini mbak, benar2 mencerahkan..
SukaSuka
subhanallah………….. semoga kita sll dalam lindungannya………..dan sll bersyukur………….amin
SukaSuka
hiks, jadi malu …. 😳
karena masih saja bunda suka mengeluh, kurang bersyukur rupanya pd semua anugerah NYA 😦
ampuni aku ya Rabb………….
terimakasih Salma utk tulisan yg kembali mengingatkan agar aku senantiasa bersyukur dan bersyukur,
salam
SukaSuka
Salut pada mereka-mereka yang memiliki kekurangan tapi tidak membuatnya putus asa tetapi tetap bersemangat dalam menggapai masa depannya yang gemilang.
SukaSuka
Astaghfirullah
sungguh tersentuh aku dengan cerita mbak
ya Allah seringkali aku lupa semuanya adalah pinjaman dariNYA..
semoga Allah mengampuni dosa kita semua amin..
SukaSuka
salut buat mereka yg kuat dgn perubahan hidup yg begitu drastis. Smg Tuhan limpahkan kebahagiaan sll buat mrk. Dan smg Tuhan tambahkan rasa syukur dlm diri kita. Amin.
Makasih mb salma utk sharingnya…
SukaSuka
Suatu introspeksi diri yang indah mbak..apa yang kita miliki sekarang bolehlah bangga, namun jangan membuat diri takabur sehingga melupakan bahwa itu semua hanya titipan untuk kita rawat dengan baik
SukaSuka
Aku menunduk malu sambil merenung, duh aku kok banyak ngeluhnya ya. makasih telah diingatkan
SukaSuka