Hari Ini Harimu Blogger Nasional Indonesia, 27 Oktober.
Pada April 2010 lalu, saya juga ngaku-ngaku sebagai blogger, karena mulai menulis di blog ini.
Niat awalnya, ingin bisa ini itu, tapi seiring dengan berjalannya waktu dan keasyikan bercerita hal-hal remeh temeh, semua keinginan itu perlahan memudar. Mungkin karena memulai blog di usia yang sudah sangat telat, sehingga semangatnya sudah tak sejalan dengan kecepatan berpikir. Mau upgrade isi kepala, rasa malas lebih dominan, walau rasa iseng dan penasaran masih lumayan. Tapi itu tak cukup.
Ngeblog juga harus punya tujuan yang jelas, ga bisa dengan sekedar ingin ini itu aja *kan ga ada Doraemon yang bakal ngebantuin 😛 *.
Blog hanya tempat untuk menuliskan uneg-uneg.
Blog tempat menyalurkan bakat terpendam menulis dan mencari lingkungan yang mensupport itu semua.
Blog untuk terapi jiwa yang sudah lelah melihat semakin cueknya dunia nyata dengan empati pada sesama, hingga berniat mengetuknya lewat tulisan?
Jika semua sudah jelas, sepertinya akan dilakukan dengan senang hati.
Kata para bijak, sesuatu yang dilakukan dari hati, juga akan menyentuh hati, dan tak menutup kemungkinan mendapatkan bonus yang jauh melebihi niat awal ngeblog.
Bagaimana denganmu YSalma?
Jangan ditiru! Niat awal aja sudah ga jelas.
Mana ada blogger yang ikutan gabung anggota ini itu dalam sebuah komunitas, tapi yang empunya komunitas ga ngeh kalau dia salah satu anggota. Atau sebaliknya, sudah merasa bagian jadi komunitas tertentu, tapi ga terdaftar *emak-emak kuper*
Atau sudah merasa sok akrab, tapi ga dikenal 😆 .
Bolak balik hiatus juga bagian dari perjalanan ngeblog.
Tapi satu yang pasti, ngeblog bisa membuat saya nyengir sendiri di depan layar laptop. Itu sepertinya lebih dari cukup untuk senam wajah.
Bagaimana denganmu temans?
Hari Ini Harimu Blogger
Kau bisa menjadi siapa saja dalam rangkaian kata yang kau susun.
Kau jadi lebih detail melihat sekelilingmu, tentunya menggunakan berbagai ‘kacamata’ atau sudut pandang sebelum menuliskannya.
Setidaknya, itu akan melegakan dadamu sendiri dari rasa sesak & bisa membingkai sesungging senyum.Jangan terlalu pikirkan apa kata mereka.
Mereka takkan pernah bisa melihat ke kedalaman hatimu.
Lakukan saja.
Selamat Hari Blogger Nasional ❤ ❤ ❤ .
wah, pantes gak aku ikut ngerayain hari blogger, sementara aku masih newbie yang baru ikut nulis di ramadhan kemarin
SukaDisukai oleh 1 orang
Pantes dong. Ini kan untuk semua yg mempunyai blog. Bukankah newbie di blog yg ini? Sebelumnya udah malang melintang di blog2 sebelumnya 😀
SukaSuka
Hehehehe, itu mah sejarah kelam yang ingin aku hapus…
Walaupun sangat disayangkan, tapi aku udah memutuskan untuk menutup account blog yang dulu..
Btw, mbk Salma kok tau kalau aku punya blog sebelum ini…
SukaDisukai oleh 1 orang
Dari tampilan blognya ketahuan *saya sampai sekarang belum bisa menata tampilan blog dengan ciri khas *
SukaDisukai oleh 1 orang
^_^
SukaSuka
Gimana cara ngelola blog lebih dari satu itu, Kang? 😉
SukaSuka
biarpun bolak balik hiatus, tapi tetap muncul lagi kan uni…
tetap saling support biar semangat terus ngbelognya yuk
SukaDisukai oleh 1 orang
Iya nih, Kak. Salut sama kak Monda yang bisa manejen waktu dgn baik.
SukaDisukai oleh 1 orang
Wah lamaa juga ya bun awal mulai kenalnya 🙂
SukaDisukai oleh 1 orang
Lumayan Rin, tapi saya suka hiatus lama juga 🙂
SukaSuka
Wah mulainya sama Mbak, udah telat kita ya, tp ga papalah, sekedar diari, tetap semangat
SukaDisukai oleh 1 orang
Yups, semangat itu harus terus terjaga selagi nafas masih menemani fisik 😀
SukaSuka
Selama nafas dikandung badan, NKRI harga mati *haulahh
SukaDisukai oleh 1 orang
Merdeka!
SukaSuka
Toss dulu aah… 🙂
Banyak kesamaan kita mbak.. Ni sedang menyemangati diri untuk mulai rajin ngeblog lagi, biar ga jadi blogger setengah-setengah seperti diriku selama ini.. hehe…
Kopdar yuk mbaaak…
SukaDisukai oleh 1 orang
Kirain mbak Mechta rajin ngeblognya, soalnya, saya kan suka hilang-hilang timbul. Yang mulai ngeblog 2010 yg konsisten, sudah eksis semua ya. Yang menghilang juga banyak. Saya termasuk yang ga jelas. Kopdar kayaknya salah satu penyemangat ngeblog ya 🙂
SukaSuka
Kau bisa menjadi siapa saja dalam rangkaian kata yang kau susun.
Kau jadi lebih detail melihat sekelilingmu, tentunya menggunakan berbagai ‘kacamata’ atau sudut pandang sebelum menuliskannya.
Setidaknya, itu akan melegakan dadamu sendiri dari rasa sesak & bisa membingkai sesungging senyum.
Jangan terlalu pikirkan apa kata mereka.
Mereka takkan pernah bisa melihat ke kedalaman hatimu.
Lakukan saja.
“kata-kata ini yang saya suka. Memang kadang kita ingin menjeritkan sejuta kata dari fikiran kita cuma kadang kita ga mampu melakukanya, melalui coretan di dinding itu sangat singkat dan bisa berabe bisa abis tembok sekampung kalau kita paksain hehehe…well good done mba ysalma…keliatanya sudah meriah blognya…mantaff
SukaSuka
Kadang tulisan saat dibaca oleh oranglain, berbeda pula terjemahannya. Semakin riuh.
Makasih, blognya bukan sudah meriah, tapi sedang berusaha ke keramaian yang pernah dimilikinya 😀
SukaSuka
saya juga ngeblog dan lama niatnya cuma pengen nulis aja. sering berkali- kali absen lama, terus balik lagi. yang penting tetap semangat ngeblognya. *strong 😀
SukaSuka
Harus semangat terus nulisnya, dari sorangan hingga menjadi pelengkap tulang rusuk seseorang ya Tutus 😀
SukaDisukai oleh 1 orang
yang penting tetep ngeblog ajalah 😀
SukaSuka
Walau kadang hilang-hilang timbul keberadaannya 😀
SukaSuka
“ngeblog bisa membuat saya nyengir sendiri di depan layar laptop”… ini sama banget bun! Hihihi, apalagi ngebaca komentar-komentar yang masuk ke blog, kadang bikin senyum-senyum sendiri~ 😂
SukaSuka
Iya, Gung,, dan katanya itu bisa membuat awet muda *halah 😀
SukaSuka
Selamat hari blogger nasional! dengan ngeblog bisa ketemu banyak temen baru ya, jadi bisa saling berbagi cerita 😀
SukaSuka
Yups, saya balas komennya udah telat nih *maapkeun*
Teman cerita yang kadang juga datang dan pergi silih berganti 😀 .
SukaSuka