Lagu populer yang disenandungkan remaja ABG cowok ini merupakan hasil pengamatan saya sebagai emak terhadap junior dan kawan-kawannya yang sedang bermain di rumah beberapa waktu belakangan ini.
Setelah waktu dzuhur, junior pulang dengan empat orang temannya, rentang usia mereka, mau masuk SMP sampai mau naik ke kelas 3 SMP. Mereka bermain game dan permainan lainnya, hingga masuk waktu Ashar. Setelah berjamaah ke masjid, mereka bubar, kembali ke rumah masing-masing.
Disela-sela para remaja ABG cowok itu bermain, terdengarlah senandung mereka, yang satu menyanyikan lagu “Salam Alaikum”, yang lain menyenandungkan “Terlalu lama sendiri”. Eh, abg lain bersenandung “Watch Me”. Bersambung dengan “Kesempurnaan Cinta”. Kemudian mereka rame-rame bersenandung “see you again.”
Saya yang kurang begitu mengikuti perkembangan musik jaman sekarang, sebagian sudah pernah mendengar lagu tersebut. Karena sering dibahas dimana-mana . Kecuali yang milik “Salam Alaikum” *kurang update*
Besoknya, mereka berkumpul lagi di rumah, senandung mereka, nyanyi itu lagi, itu lagi. Besok, terulang lagi. Akhirnya, saya pun sok menanyakan pada junior lagu siapa yang mereka senandungkan.
Junior pun menunjukkan link you tube dia mendengarkan lagu dengan sambil berceloteh tentunya, “itu kan lagu populer semua, Mam. Emang ga tahu?” Emak hanya mengangguk-angguk.
Kenapa mereka baru menyenandungkan lagu yang sebagian sudah booming di tahun 2015? Karena mereka baru jadi ABGnya sekarang .
5 Lagu populer yang disenandungkan remaja cowok di rumah :
Salam Alaikum – Harris J
Menurut wikipedia Harris Jung (Harris J), ABG kelahiran Chelsea, London, 3 Maret 1997. Di tubuhnya mengalir darah India dan Irlandia dari pihak ayah, dan Jamaica-Inggris dari pihak ibu.
Remaja ini sudah mulai menunjukkan bakat menyanyinya di depan di usia 5 tahun. Ia juga sempat ikut pelatihan dasar sepak bola di Chelsea Academy di usia 12 tahun. Pada 2013 ia memenangkan sebuah kontes nyanyi yang salah satu jurinya adalah Maher Zain. Kemudian ia dikontrak oleh Awakening Records.
Tahun 2015 ia lulus dari BRIT School of Performing Arts London (alumnus terkenalnya diantaranta Adele, Amy Winehouse). Tahun ini juga nyanyi profesional Harris J dimulai. Dan tahun yang sama Harris J juga sudah berkunjung ke Indonesia.
Terlalu Lama Sendiri – Kunto Aji
Kunto Aji merupakan penyanyi jebolan Indonesia Idol musim kelima (nomer 4). Penyanyi yang sudah bukan remaja ABG lagi, kelahiran Yogyakarta, 4 Januari 1987. Terlalu Lama Sendiri merupakan single yang ia rilis pada 18 April 2014. Kemudian di tahun 2015 ia baru mengeluarkan album “Generation Y”
Watch Me (Whip/Nae Nae) – Silentó
Terlahir dengan nama Ricky Lamar Hawk pada 22 Januari 1998 di Atlanta, Georgia, United States. Remaja ini mendunia dengan nama panggungnya Silentó. Merupakan rapper Amerika. Ia dikenal lewat single “Watch Me (Whip/Nae Nae)” yang dibuat oleh Bolo Da Producer dan ditayangkan di You Tube pada 25 Juni 2015. Dalam seminggu, channel ini mendapat 2,5 jt view. Sebelumnya, di April 2015 ia sudah menandatangani kontrak dengan Capitol Records yang kemudian merilis single dan juga videonya. Ia pun meraih berbagai penghargaan.
Kesempurnaan Cinta – Rizky Febian
Rizky Febian Ardiansyah Sutisna nama lengkapnya. Wajahnya sudah lebih dulu akrab dengan pemirsa televisi secara sering ikut kegiatan dengan sang ayah. Awalnya, saat selentingan mendengar berita bahwa anak komedian terkenal Sule ini memenangkan salah satu penghargaan, saya sempat bergumam, “emang dia punya lagu populer? Kok ga pernah dengar?” Ternyata singlenya “Kesempurnaan Cinta” di promosiin lewat iTunes dan lebih dulu populer di Brunai Darussalam daripada di Indonesia 😀 . Sekarang remaja kelahiran Cileunyi, Bandung 25 Februari 1998 ini sudah di kenal sebagai penyanyi dan ada dibawah naungan NET.Talent Management. Tidak dibayang-bayangi nama besar Sule lagi.
See You Again – Wiz Khalifa feat Charlie Puth
See You Again lagu karya rapper Wiz Khalifa dkk untuk soundtract film “Furious 7” yang dirilis pada 17 Maret 2015, sebagai penghargaan pada bintang utama film tersebut yang mengalami kecelakaan dan meninggal dunia, Paul Walker pada 30 November 2013. Untuk menyelesaikan shooting film “Furious 7”, adik Paul Walker yaitu Cody Walker yang akhirnya mendapat tawaran untuk melanjutkan hingga selesai. Mereka menyukai lagu ini karena juga menyukai filmya. Kata mereka, mobilnya keren gila.
Begitulah teman-teman, karena di rumah anak-anaknya baru beranjak remaja, makanya setelah setahun lagu cinta & persahabatan itu populer, mereka masih mengakrabinya 😀
Owwh ternyata penyanyinya Salam Alaikum itu masih bocah toh mbaa, semoga gedenya nanti gak kayak si Jastinbiber.. haha
Udah lama nyari lagu ini, gak tau penyanyinya haha
SukaSuka
Saya taunya juga dari para ABG 🙂
Sy malah ga tau si Biber gedenya gimana 😀 *emak2 payah*
SukaSuka
Hehehe, aduh mas biber perubahannya drastis mba.. dari yang unyuk2 menjadi amit2 hehe tpi aku sih ttp suka whahah
SukaSuka
Hahaha,, ku lihat dr foto-fotonya yg dibuka para ABG, mas Biber justru makin laki tampilannya tuh,, kalo udah suka, Biber tetap dihati asti berarti yaa 😀
SukaSuka
Pastiiiinyaaa mba😅😅😅
SukaSuka
Dari kelima lagu tersebut yang familiar di telinga saya cuma Kesempurnaan Cinta. Lainnya belum pernah dengar..
Kurang update tentang lagu… 😉
SukaSuka
Yang Salam Alaikum itu populer ternyata di tengah remaja muslim Pak.
Saya taunya juga dr nguping para ABG
SukaDisukai oleh 1 orang
Nasi nasi apa yang bikin kangen? When nasi you again hahaha 😀
SukaSuka
Bisa aja plesetannya 😀
SukaSuka